PW Muhammadiyah Sumut Buka Musda IV PD Muhammadiyah Batu Bara

Fadly Pelka
Foto, Kegiatan Musda PD Muhammadiyah di Gedung Dakwah Indrapura, Kecamatan Air Putih, Batu Bara, Sumatera Utara. iNewsAsahanRaya.id/Fadly Pelka.

BATU BARA, iNewsAsahanRaya.id - Pimpinan Wilayah (PW) Muhammadiyah Sumatera Utara yang di wakili oleh DR Muhammad Qorib, MA, membuka Musyawarah Daerah (Musda) Muhammadiyah Kabupaten Batu ke IV, di Gedung Dakwah Muhammadiyah, Jalan Jendral Sudirman, Kelurahan Indrapura, Qir Putih, Batu Bara. Ahad (28/05/2023).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Batu Bara diwakili Asisten 1, Rusian Heri, Ketua MUI Batu Bara, H. Hidayat, Lc, PW Aisyiyah Sumatera Utara (Sumut), Anggota DPRD Sumut, Fraksi PAN, Ir. Yahdi Khoir Harahap, PD Aisyiyah, PDPM, PDNA, PD IPM dan Kokam Muhammadiyah dan seluruh pimpinan amal usaha Muhammadiyah se - Batu Bara.

Ketua PD Muhammadiyah Batu Bara, Yusri, S.Ag, mengucapkan terima kasih dan selamat datang para tamu undangan dan seluruh warga Muhammadiyah Batu Bara yang telah hadir dalam pembukaan Musda Muhammadiyah ke IV Kabupaten Batu Bara.

"Musda IV juga sebagai ajang untuk mengevaluasi kinerja kepengurusan periode 2015 - 2020 dan diperpanjang hingga 2022. Insha Allah Musda IV akan menghasilkan pemimpin yang amanah dan mengibarkan panji - panji Muhammadiyah hingga ke pelosok di Batu Bara," ungkap Yusri.

PW Muhammadiyah Sumut, DR Muhammad Qorib, MA, mengucapkan selamat atas pelaksanaan Musda Muhammadiyah Batu Bara yang ke IV.

"Titip salam ketua PWM Sumut, Prof Hasyimsyah tidak bisa berhadir namun tidak mengurangi rasa ukhuwah kebersamaan kita di ajang Musda IV Muhammadiyah Batu Bara," ujar Qorib.

Dengan mengucapkan Bismillahirrohmannirrohim Musda Muhammadiyah Batu Bara resmi di buka.

Editor : Mohd Fadly Pelka

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network