LABUSEL, iNewsAsahanRaya.id - Satu unit minibus berwana putih dengan nomor polisi BK 1215 AEA mengalami kerusakan parah setelah ditabrak oleh truk yang diduga tancap gas setelah kejadian. Peristiwa ini terjadi di Jalinsum Sei Rumbia, Kecamatan Kotapinang Labuhanbatu Selatan pada Kamis (18/4/2024).
Menurut salah satu penumpang minibus, Tomas Sihotman Sihotang, kejadian naas itu terjadi ketika mereka sedang dalam perjalanan pulang ke Riau setelah melakukan perjalanan dari Kota Medan. Ketika tiba di lokasi, tepatnya sekitar pukul 03.00 Wib, mobil mereka ditabrak oleh truk yang melaju dengan kecepatan tinggi dari arah berlawanan.
Tabrakan tersebut juga menyebabkan minibus terpental dan berbalik arah, sementara truk yang menabrak langsung melarikan diri.
"Sekitar jam 3 tengah 4 gitu lah, kaget kami didalam mobil tiba-tiba tertabrak, ciri-ciri mobil yang menabrak pun tidak tahu karena kondisinya masih gelap di jalan ini, kalau gak salah colt diesel itu," ujarnya.
Pihaknya juga telah melaporkan kejadian ini kepada Polantas Kotapinang. Ia berharap agar truk yang menabrak mobil mereka dapat segera ditemukan dan bertanggung jawab atas kejadian tersebut.
"Iya tadi kami udah ke kantor Polantas Kotapinang," jelasnya.
Editor : Mohd Fadly Pelka
Artikel Terkait