Kapolres Batu Bara Pimpin Upacara Naik Pangkat 26 Personilnya

Herman
Foto, Personil Saat Menerima Kenaikan Pangkat iNewsAsahanRaya,id/Herman

BATU BARA, iNewsAsahanRaya,id - Kapolres Batu Bara AKBP Taufiq Hidaya Thayeb, SH. S.I.K, memimpin Upacara Korps Kenaikan Pangkat Anggota Polri di Lapangan Mapolres Batu Bara. Kamis (02/01/2025) pagi.

Kegiatan ini dihadiri oleh Para Pejabat Utama (PJU) Polres Batu Bara Para Kasat, Kapolsek, Perwira, Bintara, Bhayangkari Cabang Batu Bara dan para keluarga personil yang naik pangkat.

Kehadiran mereka merupakan bentuk penghormatan dan dukungan terhadap para personil yang mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi.

Dalam amanatnya, Kapolres Batu Bara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb,SH. S.I.K, menyampaikan bahwa kenaikan pangkat ini bukan hanya hak, tetapi juga amanah yang harus dipertanggungjawabkan dengan sebaik-baiknya.

Kenaikan pangkat ini harus dijadikan sebagai motivasi untuk meningkatkan kinerja dan profesionalisme dalam menjalankan tugas, Kata Taufiq Hidayat Thayeb.

Adapun Ke 26 personil yang naik pangkat pada periode 1 Januari 2025 ini dengan rincian, Tiga personil dari Iptu ke AKP Manimbul Siagian, Pardamean Tamba, Parbaungan Situngkir, dan Ipda Ke Iptu sebanyak 6 Personil, Kriswanto, SH. MH, Rener H Tambunan, SH. MH, Manahan Siregar Dedi Asmadi, Hotden Pakpahan, Kiwondo Manurung, SH.

Kemudian, Aipda Ken Aiptu Victor Hutabarator, dan Ke Bripka Ke Aipda sebanyak 5 Personil, Swandy F Sitorus, Oky Abriansyah, Salamat, Kasdi Ginting, Hary Kary Matahadi.

Selanjutnya, Brigpol Ke Briptu Sebanyak 9 Personil, Andi Ariwanda, Taufik, Ilham, Marwa Putra Agung Boma, Romaito, Ricy Volvo, SH., Golas Simatupang, SH, Try Anugrah Masdian, Josua A. Tarigan.

Rangkaian Upacara diakhiri dengan memberikan ucapan selamat kepada personil yang naik pangkat sebagai momen kebersamaan dan kegembiraan dalam merayakan pencapaian yang telah diraih. Tutup Kapolres Batu Bara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, SH. S.I.K.

Editor : Mohd Fadly Pelka

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network