get app
inews
Aa Text
Read Next : Demi Bayar Rumah Kontrakan, Pria Ini Nekat Bongkar Kedai Rokok Hingga Babak Belur di Hajar Warga

Ketua BPC Apresiasi Kasat Lantas Batu Bara Silaturahmi dengan Wartawan

Senin, 13 Januari 2025 | 20:35 WIB
header img
Foto, Ketua Bersama Pengurus BPC Batu Bara. iNewsAsahanRaya.id/Fadly Pelka.

BATU BARA, iNewsAsahanRaya.id - Ketua Batu Bara Pers Club (BPC) Sholeh Pelka apresiasi kepada Kasat Lantas Polres Batu Bara, AKP Agnis Juwita, SIK, atas pertemuan silaturahmi dengan wartawan unit Polres Batu Bara di Wan's Cafe Lima Puluh.

Hal tersebut diungkapkan Ketua BPC, Sholeh Pelka usai coffee morning dengan sejumlah wartawan.

"Selama ini saya kenal dengan Kasat Lantas Polres Batu Bara lewat pemberitaan media. Bersyukur hari ini wartawan Unit Polres bisa bertemu langsung dengan AKP Agnis," ujar Sholeh Pelka.

Sholeh Pelka juga mengharapkan lewat pertemuan silaturahmi tersebut bisa terjalin sinergitas yang baik dan Satlantas Polres Batu Bara juga bisa berbagi informasi terkait peristiwa kecelakaan lalulintas dan edukasi yang dilakukan untuk pencegahan.

"Tidak hanya itu kita juga meminta Satlantas Polres Batu Bara bisa secepatnya mengatasi knalpot blong yang sudah sangat meresahkan. Tangkap sepeda motornya dan langsung dieksekusi knalpot blong dan hancurkan, jangan takut karena masyarakat sudah resah," tutup Sholeh Pelka.

Editor : Mohd Fadly Pelka

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut