MADINA, iNewsAsahanRaya.id - Satu keluarga dengan kejam mengeroyok dan membacok saudara sepupu kandung mereka hingga tangan hampir putus. Peristiwa mengerikan ini terjadi di Desa Hutagidang Muda, Kecamatan Siabu, Kabupaten Mandailing Natal (Madina).
Korban dengan inisial Z (24) langsung dibawa ke rumah sakit setelah diserang oleh anggota keluarganya sendiri. Kakak kandung korban, Amran Batubara (28), mengaku tidak mengetahui pasti mengapa saudaranya melakukan serangan membabi buta tersebut.
Amran mengatakan bahwa pelaku pembacokan tersebut adalah sepupu kandungnya. Saat kejadian terjadi, F datang ke rumah adik kandung Amran dengan ayah dan istrinya. Hingga saat ini, Amran tidak mengetahui alasan sebenarnya di balik serangan pembacokan tersebut.
"Kami tidak tahu apa penyebabnya. Fahmi Batubara, yang juga sepupu kandung kami, datang bersama keluarganya ke rumah adik kandung saya, Z Batubara, menjelang magrib semalam (12/07). Mereka mengajak bacok-bacokan, dan akibatnya parang yang dibawa oleh F mengenai bahu adik saya hingga hampir putus," ujar Amran pada Kamis (13/7/2023).
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta