KISARAN, iNewsAsahanRaya.id - Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) sekalius mantan calon presiden (capres) Ganjar Pranowo hadir langsung dalam sidang pledoi kasus UU ITE yang menyeret Palti Hutabarat di Pengadilan Negeri Kisaran, Selasa (30/7).
Bersama Ketua Tim Hukum TPN Ganjar Mahfud, Todung Mulya Lubis, Ganjar menunggu berjam-jam untuk memberikan dukungan pada Palti, yang merupakan relawannya itu.
"Saya hadir di sini untuk menyemangati Palti agar tetap tegar. Palti kamu tidak sendirian, banyak orang yang mendukung kamu," kata Ganjar usai sidang di PN Kisaran, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara, Selasa (30/7).
Ganjar tiba di PN Kisaran sekitar pukul 13.00 WIB. Sementara sidang dengan agenda pembacaan pledoi baru dibuka pukul 15.50 WIB.
Ganjar duduk di barisan depan kursi pengunjung, didampingi Todung dan beberapa tim hukum TPN untuk mengikuti persidangan dari awal hingga akhir.
Ganjar nampak seksama mendengar pledoi yang dibacakan kuasa hukum Palti. Selain itu, ia juga mendengar pledoi yang disampaikan Palti secara pribadi.
Ganjar mengakui dirinya tidak mengenal Palti secara pribadi, tetapi mengetahui Palti merupakan pendukung yang sama dalam Pilpres 2019 dan Pilpres 2024.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta